Para validator blockchain Terra menghentikan operasionalnya untuk sementara di tengah upaya untuk menemukan solusi atas hancurnya nilai UST dan LUNA, yang menyebabkan ketidakseimbangan chain. Melalui cuitan Twitter, Terra mengonfirmasi bahwa blockchainnya “telah secara resmi dihentikan di blok 7607789,”. Cuitan tersebut menjelaskan bahwa para validator Terra tengah menghentikan operasionalnya “untuk membuat rencana mengaktifkannya kembali,”.
Ketidakseimbangan ini terjadi setelah stablecoin UST kehilangan patokannya dengan dolar AS. Untuk mengembalikan patokannya, sebagian suplai UST harus dibakar. Menurut mekanisme pencetakan UST di Terra, setiap pembakaran 1 UST akan mencetak LUNA dengan nilai $1. Mekanisme ini lah yang menyebabkan suplai LUNA melambung sehingga nilainya jatuh.
Inflasi token LUNA ini membuat blockchain Terra rentan terhadap risiko penyerangan tata kelola. Agar menjadi aman, setidaknya sepertiga dari total suplai LUNA harus di-stake dengan validator jujur yang memroses transaksi. Turunnya nilai LUNA membuat serangan terhadap tata kelola menjadi lebih murah, sehingga komunitasnya memilih untuk menghentikan operasinya.
Menurut pemberitaan dari CoinDesk, LUNA dan UST masih tersedia di FTX terlepas dari situasi ini.
Menurut data dari CoinGecko, LUNA kini duduk di harga $0,000028, tersungkur 100% dari harga $80 seminggu yang lalu. TerraUSD (UST) juga masih kehilangan patokannya dengan harga $0,118.